Senin, 14 Januari 2013

Pisang Kremes

Udara dingin paling enak makan yang hangat-hangat. Secangkir teh hangat dengan sajian pisang kremes bisa jadi satu pilihan untuk suguhan keluarga.
Bahan :

  • 12 buah pisang kapok
  • Minyak untuk menggoreng.
Bahan pelapis kremes :

  • 50 gram tepung terigu protein sedang.
  • ¼ sendok teh garam.
  • ½ sendok makan tepung beras.
  • 100 ml air.
  • ¼ sendok teh kayu manis bubuk.
  • 1 sendok makan gula merah, disisir.
Cara membuatnya :
  • Masing-masing pisang dibelah beberapa bagian, sisihkan.
  • Campurkan semua bahan pelapis, aduk sampai menjadi adonan.
  • Celupkan potongan pisang ke dalam adonan, lalu goreng sampai kuning keemasan dan renyah.
  • Apabila pisang sudah selesai digoreng semua, sisa adonan bisa digoreng untuk mendapatkan remahan kremes yang bisa disajikan bersama pisang kremes saat menikmati secangkir kopi di sore hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar